Sleep Buddy

Sleep Buddy Logo Fa
0

Your Cart

Currently Empty: Rp0.00

Continue shopping

0

Your Cart

Currently Empty: Rp0.00

Continue shopping

Keunggulan Sprei Tencel
Nov 01
0 Comments

Sprei yang beredar di pasaran terbuat dari berbagai bahan. Umumnya, bahan sprei yang paling populer adalah yang memiliki daya serap keringat yang tinggi, halus dan lembut. Salah satunya adalah sprei tencel.

Tencel merupakan bahan berkualitas yang bersumber dari serat-serat alami pilihan yang prosesnya bertanggung jawab akan lingkungan. Sprei dari bahan alami ini memang cukup populer, karena selain cocok untuk semua jenis kulit, tencel juga memiliki banyak keunggulan daripada bahan lainnya. Apa saja?

Apa itu Bahan Sprei Tencel?

Tencel merupakan bahan yang mengkombinasikan serat lyocell dan modal yang terbuat dari serat-serat kayu pilihan.

Serat lyocell dipilih karena memiliki tingkat penyerapan dan kelembapan yang tinggi sehingga membuat kain terasa lembut. Sedangkan serat modal terkenal memiliki fleksibilitas yang tinggi untuk kenyamanan kain.

Bahan tencel sendiri terkenal sebagai salah satu jenis kain premium yang menggabungkan kedua serat tersebut dengan jenis tekstil lainnya seperti katun dan polyester.

Sprei Tencel untuk Tingkatkan Kualitas Tidur

Perlengkapan tidur seperti sprei memang menjadi satu hal yang menentukan kualitas tidur seseorang. Maka dari itu, Anda tidak bisa sembarangan saat memilih bahan sprei yang ada di pasaran. Jenis bahan sprei yang akan Anda pilih sangat mempengaruhi kenyamanan dan perawatannya.

Bahan sprei yang bagus akan menunjang kualitas tidur Anda. Jika tidur Anda tidak berkualitas dan waktu istirahat tak tercukupi karena bahan sprei yang kurang nyaman digunakan, maka akan ada banyak bahaya yang mengancam kesehatan.

Untuk mendapatkan tidur yang berkualitas, cobalah untuk menggunakan sprei berbahan tencel.

Baca Juga :

 

Keunggulan Sprei Tencel

Dengan menggunakan konsep kombinasi dua serat pilihan terbaik, sprei berbahan tencel adalah hasil produk yang sudah pasti berkualitas tinggi. Berikut adalah keunggulan tencel yang bisa Anda dapatkan :

1. Ekstra Lembut dan Sangat Sejuk

keunggulan tencel

Kelebihan utama dari sprei tencel adalah kainnya yang lembut dan sejuk. Serat organik yang terkandung di dalam kain tencel membantu udara agar dapat bersirkulasi dengan baik. Dengan begitu, Anda tidak perlu takut akan merasa gerah dan kepanasan jika tidur menggunakannya.

Serat-serat modal yang ada di dalam sprei ini sudah pasti teruji kelembutannya. Fleksibilitas tinggi dari serat akan menunjang kelembutan sprei secara alami selembut kain sutra. Kain tencel memiliki kelembutan yang sudah terjamin, menghadirkan kenyamanan istirahat yang berkualitas setara dengan tidur di hotel berbintang 5.

2. Dapat Didaur Ulang

Sprei tencel terbuat dari bahan baku alami yang dapat didaur ulang secara alami pula.

Kain tencel hampir bisa didaur ulang sepenuhnya dan bisa Anda gunakan berulang kali tanpa efek samping. Serta tencel juga dapat di-dekomposisi secara menyeluruh di dalam tanah, bebas polusi dan ramah lingkungan.

Serat yang terkandung di dalam tencel berasal dari bahan kayu terbarukan yang prosesnya sudah bersertifikasi ramah lingkungan. Senyawa yang digunakan saat proses produksi sudah terbukti aman dan tak beracun.

Keseluruhan proses pembuatan juga sudah sangat memperhatikan keberlanjutan lingkungan. Setelahnya, serat dapat bermanfaat sebagai kompos karena akan terurai secara alami.

Untuk Anda yang peduli akan lingkungan hidup, menggunakan sprei berbahan tencel berarti ikut memperjuangkan nilai-nilai peduli lingkungan.

3. Anti Bakteri, Aman untuk Kulit Sensitif

Bahan sprei tencel mudah menyerap kelembaban maka dari itu bakteri akan susah untuk hidup dan berkembang-biak.

Sprei anti bakteri akan menambah kenyamanan ruang kamar agar selalu terasa bersih. Selain itu, sprei berbahan tencel juga awet karena tidak mudah lembab. Bahan kain Tencel juga terkenal sebagai hypoallergenic alami (tidak akan menimbulkan alergi) sehingga pasti aman untuk kulit sensitif sekalipun.

4. Mengatur Suhu Secara Alami

Daripada bahan lain seperti katun, sprei tencel lebih bisa menyerap kelembapan dengan baik. Hal ini karena kandungan bahan yang terdapat pada kain tersebut dapat mengatur suhu alami tubuh serta menjaga kulit tetap merasa nyaman dan pastinya tidur Anda akan semakin nyenyak.

Baca Juga :

 

5. Warnanya Tahan Lama dan Tidak Mudah Pudar

Pada proses produksi sprei tencel, bahan pewarna akan menyerap sempurna ke dalam serat kain. Oleh karena itu, zat warna tersebut akan lebih tahan lama. Bahan pewarna ini juga tidak mudah memudar walaupun Anda mencuci sprei berulang kali.

6. Mudah Menyerap Keringat

Bahan tencel sangat cepat menyerap keringat namun juga terkenal sangat mudah kering bila basah. Kalau Anda mudah berkeringat di malam hari dan sering mengalami gangguan tidur, maka memilih sprei tencel bisa menjadi solusi yang sempurna untuk Anda

7. Tidak Mudah Kusut

Tekstur tencel yang terbuat dari bubuk selulosa biasanya terlihat sangat mirip layaknya kain katun yang terbuat dari serat kapas, yakni sama-sama terasa lembut, nyaman, dan mudah menyerap air. Namun ada satu keuntungan yang tidak dimiliki katun, yaitu bahan tencel terkenal tidak mudah kusut.

Dengan demikian, sprei tencel akan memudahkan Anda untuk merapikan tempat tidur tanpa perlu takut kusut atau gampang berantakan.

8. Perawatannya mudah

Perawatan kain tencel termasuk sangat mudah. Seperti halnya produk pakaian berbahan kain katun atau bahan lainnya yang ramah lingkungan, kain tencel pada prinsipnya dapat dicuci secara manual dengan menggunakan tangan atau mesin cuci dengan putaran yang lembut.

Untuk memperoleh sprei dan bed cover dari bahan serat bambu atau tencel, Anda bisa mendapatkannya dari koleksi Sleep Buddy. Ada banyak pilihan sprei dari bahan tencel dengan berbagai motif dan ukuran yang bisa Anda sesuaikan dengan selera serta kebutuhan.

Misalnya set sprei Magnolia Tencel, Daisy Sakura Tencel, Lantana White Tencel, Brown Line Tencel, dan masih banyak motif cantik lainnya di Sleep Buddy store.

Anda juga dapat mengunjungi marketplace Sleep Buddy di Tokopedia, Shopee, Lazada, atau Blibli. Kunjungi juga akun Instagram kami untuk mendapatkan info terbaru seputar Sleep Buddy.

Baca Juga :

Avatar

Nissa Sleepbuddy

Sleep Buddy Merk Lokal, Kualitas Internasional sejak 2009, Rasakan pengalaman tidur yang berbeda dari sprei lembut dan tahan lama.